Menu

Mode Gelap

Daerah

Pemkot Bengkulu Gandeng HIPMI Kembangkan Kampung Cina Jadi Wisata Kuliner dan Sejarah

badge-check


					Pemkot Bengkulu Gandeng HIPMI Kembangkan Kampung Cina Jadi Wisata Kuliner dan Sejarah Perbesar

Bengkulu – Pemerintah Kota Bengkulu menggandeng Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Culinary Bengkulu untuk mengembangkan kawasan Kampung Cina menjadi destinasi wisata kuliner dan sejarah. Kolaborasi ini diharapkan mampu menjadikan Kampung Cina sebagai magnet wisata yang berdaya saing, baik di tingkat nasional maupun internasional.

Rencana pengembangan tersebut disampaikan langsung oleh Wali Kota Bengkulu, Dedy Wahyudi, dalam audiensi bersama HIPMI Culinary Bengkulu yang digelar di Ruang Rapat Balai Kota Merah Putih. Dalam pertemuan itu, Dedy menegaskan pentingnya revitalisasi Kampung Cina agar menjadi kawasan wisata yang tertata, estetik, dan sarat kreativitas kuliner.

“Bengkulu tidak boleh hanya menjadi penonton dalam industri pariwisata. Kampung Cina harus bertransformasi menjadi destinasi wisata yang hidup dan menarik,” ujar Dedy.

Ia mencontohkan keberhasilan kawasan Chinatown di Singapura yang mampu berkembang menjadi destinasi wisata kelas dunia melalui penataan yang terencana dan kolaborasi lintas sektor.

Menurut Dedy, Bengkulu memiliki nilai sejarah yang kuat serta potensi besar di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. Oleh karena itu, diperlukan langkah konkret dan kerja sama yang solid antara pemerintah daerah dan pelaku usaha, khususnya pengusaha muda, agar pengembangan Kampung Cina tidak berhenti sebatas wacana.

Dalam kerja sama tersebut, Pemerintah Kota Bengkulu akan berperan sebagai penyedia infrastruktur serta pendukung kebijakan, sementara HIPMI Culinary Bengkulu diharapkan menjadi motor penggerak kreativitas dan pengembangan usaha kuliner. Sinergi ini ditargetkan mampu menarik kunjungan wisatawan dari luar daerah sekaligus meningkatkan perputaran ekonomi lokal.

Pengembangan Kampung Cina juga diharapkan dapat memperkuat posisi Kota Bengkulu sebagai destinasi wisata sejarah dan kuliner, membuka lapangan kerja baru, serta menjadi ruang inovasi bagi generasi muda di bidang usaha kreatif.

Dukungan terhadap program ini turut disampaikan oleh Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Kota Bengkulu. Kepala Dinas Koperasi dan UKM, Nelawati, menyatakan revitalisasi Kampung Cina akan menjadi peluang besar bagi UMKM lokal untuk berkembang secara lebih profesional dan berdaya saing.

“Kolaborasi ini bertujuan mendorong UMKM Bengkulu naik kelas, tidak hanya sekadar berjualan, tetapi juga membangun ekosistem wisata yang terintegrasi dan kompetitif,” ujarnya.

Pemerintah Kota Bengkulu berharap pengembangan Kampung Cina dapat menjadi titik balik kebangkitan sektor pariwisata daerah dengan memadukan sentuhan modern dan nilai sejarah, sekaligus melahirkan ikon wisata baru yang menjadi kebanggaan masyarakat Bengkulu.

Facebook Comments Box

Baca Juga

Inflasi Bengkulu Terkendali

26 Januari 2026 - 10:25 WIB

PO SAN Perkenalkan Bus Listrik Ramah Lingkungan

26 Januari 2026 - 01:46 WIB

APJI Bengkulu Gelar Pelatihan dan Uji Kompetensi Sertifikasi Chef de Partie

26 Januari 2026 - 01:14 WIB

Geothermal Muara Kemumu Dieksplorasi, Pemkab Kepahiang Tekankan Aturan dan Dampak Sosial

23 Januari 2026 - 05:33 WIB

Jalan Hancur Ganggu Distribusi, Jalan Teluk Sepang Kewenangan Pelindo

22 Januari 2026 - 02:37 WIB

Trending di Daerah